Apakah Anda mengelola UMKM yang bergerak di bidang jasa? Jika iya, satu hal yang pasti: calon klien harus bisa menemukan layanan yang Anda tawarkan.
Di era digital saat ini, keberadaan online adalah kunci utama untuk memenangkan persaingan. Salah satu strategi yang efektif adalah SEO (Search Engine Optimization).
Izinkan saya berbagi pengalaman. Saat saya memulai bisnis jasa pada akhir tahun 2020, fokus pertama saya adalah memastikan bahwa calon klien bisa dengan mudah menemukan layanan saya di internet.
Saya pun mulai berdiskusi dan mencari tahu, dan pada awalnya saya mengira SEO adalah cara termudah dan tercepat untuk mendapatkan prospek.
Namun, setelah lebih mendalam, saya menyadari satu hal penting: SEO adalah strategi yang memerlukan waktu dan konsistensi.
Baca Juga : 10 Keuntungan Press Release sebagai Strategi Backlink Tingkatkan Visibilitas SEO Anda!
Sebagai pelaku bisnis yang ingin langsung mendapatkan klien, Anda perlu memahami bahwa SEO bukan solusi instan.
SEO bekerja selaras dengan customer journey—yaitu proses yang dilalui konsumen saat mencari, membandingkan, dan memutuskan untuk membeli jasa yang Anda tawarkan.
Mari kita ambil contoh yang sederhana. Katakanlah Anda memiliki bisnis jasa travel. Bayangkan sosok Rio, seorang karyawan di Jakarta yang sedang merencanakan perjalanan wisata ke Malang.
Apa yang pertama kali dilakukan Rio? Tentu saja, dia akan mencari informasi—mulai dari tempat wisata, rute perjalanan, rekomendasi kuliner, hingga tempat membeli oleh-oleh.
Baca Juga : Apa Itu SEO On Page? Ini Penjabaran, Komponen, serta Manfaatnya!
Dalam proses pencariannya, Rio akan menemukan berbagai sumber informasi di Google. Setiap informasi yang ditemukannya akan menjadi referensi penting untuk membantunya mengambil keputusan. Di sinilah SEO memainkan peran yang sangat penting.
Tugas Anda adalah memastikan bahwa sebanyak mungkin konten atau informasi yang relevan dengan bisnis Anda muncul di hasil pencarian.
Konten yang secara langsung menyebutkan brand atau jasa yang Anda tawarkan akan meningkatkan peluang Rio memilih bisnis Anda.
Kuncinya adalah strategi “4L”: Loe Lagi Loe Lagi. Semakin sering Rio menemukan informasi dari bisnis Anda, semakin besar kemungkinan dia akan mempercayakan perjalanannya kepada jasa travel Anda.
Baca Juga : Memahami Beda SEO dan SEM? Ini 5 Perbedaanya!
Jadi, jika Anda ingin memenangkan persaingan di dunia digital, mulailah berpikir seperti calon klien ideal Anda.
Pastikan konten yang relevan dan bermanfaat teroptimasi dengan baik sehingga mudah ditemukan oleh calon klien. Dengan SEO yang tepat, Anda tidak hanya membangun visibilitas, tetapi juga kepercayaan.
Ingat, SEO adalah investasi jangka panjang yang mendukung pertumbuhan bisnis Anda secara berkelanjutan.
Baharudin Gia
Penulis adalah ex-profesional di beberapa perusahaan multinasional yang memiliki ketertarikan di bidang Digital Marketing dengan spesialisasi SEO, Media Relation, dan Online Reputation Management.