Home Digital Marketing Mengenal Apa Itu SEM Search Engine Marketing

Mengenal Apa Itu SEM Search Engine Marketing

apa itu SEM Search Engine Marketing

Casa Kreatif – Dalam dunia digital marketing, dikenal dengan adanya istilah SEM atau Search Engine Marketing. Mungkin masih banyak diantara Anda yang bertanya-tanya mengenai apa itu SEM Search Engine Marketing. Pasalnya, istilah ini sering muncul dan  kerap digunakan sebagai salah satu strategi penting dalam dunia pemasaran digital.

Mengenal Apa Itu SEM

Search Engine Marketing, atau yang lebih populer dengan sebutan SEM, adalah sebuah strategi marketing dengan tujuan untuk meningkatkan visibilitas dari suatu website di halaman mesin pencari.

Caranya tak lain dengan mengeluarkan biaya untuk penampilan tersebut. Singkatnya, SEM dapat dipahami sebagai upaya untuk “membeli” trafik dengan cara membayar ke mesin pencari seperti Google.

Ketika seorang marketer melakukan optimasi website dengan memanfaatkan SEM, maka marketer tersebut haruslah bisa melakukan bidding untuk kata kunci (keyword) yang akan ditarget.

Tujuan dari proses bidding ini adalah ketika pengguna internet yang mencari kata kunci tertentu di mesin pencari, maka website marketer tersebut bisa tampil di laman mesin pencari.

Sebagai contoh, kalau Anda mengetikkan kata kunci berupa “top up game online” maka biasanya akan muncul sejumlah platform yang menawarkan fitur top up di dalamnya. Iklan-iklan yang muncul tersebut merupakan salah satu contoh dari SEM, yang kerap Anda jumpai pada mesin pencari.

Manfaat Penting dari Search Engine Marketing Untuk Bisnis

Setelah mengetahui tentang apa itu SEM Search Engine Marketing, pembahasan yang tidak kalah penting selanjutnya adalah manfaat yang bisa didapatkan dari penggunaan SEM. Sebagai referensi, berikut ini adalah beberapa manfaat yang bisa didapatkan, saat  menggunakan Search Engine Marketing untuk bisnis Anda.

1. Bisa Digunakan untuk Meningkatkan Conversion

Salah satu manfaat yang bisa didapatkan dari penggunaan Search Engine Marketing (SEM) ini adalah bisa digunakan untuk meningkatkan conversion pada bisnis yang Anda jalankan. Sebab pada umumnya, penggunaan SEM lebih bisa menarget pengunjung dengan kata kunci yang lebih spesifik. Jika dibandingkan dengan penggunaan teknik Search Engine Optimization (SEO).

Dengan adanya pengunjung website yang lebih spesifik, maka tingkat conversion yang dimiliki oleh website pun akan lebih baik, dan lebih tinggi. Dibandingkan dengan hanya memanfaatkan teknik Search Engine Optimization (SEO) saja.

2. Meningkatkan Brand Awareness pada Bisnis Anda

Manfaat lainnya dengan mengetahui apa itu SEM yang berikutnya adalah bisa digunakan untuk meningkatkan brand awareness yang dimiliki oleh bisnis Anda. Penggunaan SEM yang bagus dan optimal, bukan hanya bisa digunakan untuk meningkatkan conversion semata. Namun bisa juga dimanfaatkan untuk meningkatkan brand awareness yang dimiliki bisnis Anda.

Menurut data riset yang dilakukan oleh pihak Google sendiri, mereka mengklaim bahwa penggunaan SEM bisa meningkatkan brand awareness yang cukup tinggi hingga 80%, bila dibandingkan dengan hanya menggunakan SEO ataupun produk campaign yang lainnya.

3. Cukup Efektif dalam Membuat Target Konsumen Lokal

Manfaat berikutnya yang bisa didapatkan dari penggunaan SEM adalah metode ini cukup efektif kalau digunakan untuk membuat target para konsumen lokal dari suatu wilayah.

Ketika menggunakan SEM, maka Anda bisa melakukan campaign dengan melakukan target demografi tertentu. Seperti usia, gender, minat, lokasi, dan lain sebagainya. Sehingga iklan yang akan Anda buat bisa cepat mencapai target. Anda juga melakukan ini menggunakan Google Display Network.

Itulah pembahasan lengkap mengenai apa itu SEM yang perlu Anda ketahui. Kini, berbekal dengan beberapa pembahasan tersebut, Anda tidak perlu bingung lagi dengan istilah Search Engine Marketing (SEM) ini, dan juga seluk-beluknya.

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *